Mitsubishi Pajero Sport, Rekondisi Pintu Kiri Belakang

Pajero, MPV dari Mitsubishi yang sudah melegenda sejak tahun 1983. Karena ketangguhan nya Mitsubishi pun membuat beberapa Varian dari Pajero. Diantara nya adalah pajero Sport yang berbasis pada Mitsubishi Strada Triton (Double Cabin). Dan Pesona serta kehandalan mesin Mitsubishi Pajero, membuat mobil ini bersaing ketat dengan Toyota Fortuner.

Awalnya

Awalnya

Milik konsumen kami ini adalah versi yang 4×2. Sayang sekali, karena dimensi mobil yang bongsor namun melewati jalanan yang cukup sempit sehingga pintu kiri belakangnya menyerempet tiang. Kebetulan Mr T sang pemilik membawa Pajero nya ke bengkel kami yang terletak di Utara Stadion PSS Sleman setelah sebelumnya di bawa ke tukang ketok (kenteng) langgananya. Beliau tinggal mempercayakan pengecatannya kepada bengkel kami, Laris Abadi. Pajero 2-tile

Pertama-tama, kami mendempul bagian yang sudah diketok tersebut agar permukaan kembali halus. Setelah dempul kering dan digosok halus, kami semprotkan epoxy filler sebagai penutup pori-pori dempul dan dasar pijakan bagi cat. Proses berikutnya setelah epoxy, kami gosok halus lalu kami bawa ke dalam Oven untuk kami semprotkan cat Diamond Black dari Danagloss yang dilapis dengan clear Catina 808.

Cat

Cat

Terakhir kami poles cat yang sudah kering untuk menghilangkan debu dan kotoran yang menempel di pintu belakang kiri Pajero ini. Mobil Pajero Sport pun siap berpetualang kembali.

Poles

Poles

Untuk informasi seputar pengecatan dan perbaikan body mobil, silahkan hubungi kami di 0274.4477018 / 083867406117 / 085729919317 Bisa Telp, SMS atau Chat di WhatsApp & LINE. Atau langsung datang ke bengkel kami. Alamat dan denah ada di halaman www.larisabadi.com/about Pajero 5

Sharing This Post!

There are no comments yet

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *