Toyota Innova 2005 ini Cat Total Luar, Karena Sudah Mulai Kusam

Toyota Innova, atau Kijang Innova, adalah penerus dari MPV andalan keluarga Indonesia, Toyota Kijang. Hadir di Indonesia sejak 1970, sejak saat ini pula Kijang mengakomodasi transportasi baik orang maupun barang ke seluruh pelosok tanah air. Mulai 2004 hadir sosok revolusioner yaitu Kijang Innova. Bentuk sudah modern, berbasis Toyota Hilux, mesin ada 2 opsi yaitu bensin dan diesel. Dan seperti generasi Kijang lainnya, Innova langsung jadi primadona MPV keluarga.

Konsumen kami, Mr.A mempunyai Toyota Innova buatan tahun 2005. Beliau membeli second dari sebuah instansi. Konsisi mesin masih bagus, karena biasanya kalo instansi malah perawatan nya di bengkel resmi. Tapi, karena biasanya di instansi mobil dipakai setiap hari, dan parkir nya di luar atau tidak dalam ruangan, maka cat nya sudah kusam. oleh karena itu Mr.A datang ke bengkel kami, Laris Abadi yang sudah berpengalaman di bidang pengecatan mobil sejak 2011, untuk mengecat ulang luar nya saja karena Innova ini sudah kusam.

Datanglah Innova 2005 Mr.A ini ke bengkel Laris Abadi yang ada di utara Stadion Maguwoharjo Sleman Yogyakarta. Langsung saja kami keletek stiker identitas instansi nya, lalu kami bongkar lampu-lampu, spion, emblem nya agar pengecatan lebih mudah dan hasilnya rapih.

Setelah lampu-lampu, emblem dan spion Toyota Innova ini dibongkar, kami gosok lapisan clear lama nya, lalu kami mulai proses dempul. Dempul di sini untuk mengoreksi baret baret dan penyok halus, jadi tidak perlu tebal. Proses dempul ini harus kering sempurna dahulu sebelum digosok halus.

Berikutnya, kami gosok halus dempul yg sudah kering tersebut sampai halus dan rata, baru kemudian kami semprotkanĀ epoxy filler di sekujur Toyota Innova ini sebagai dasar bagi cat baru dan penutup pori-pori dempul. Epoxy wajib ya. Proses epoxy ini pun harus kering sempurna daulu dan kami gosok halus kembali agar cat yang menempel nantinya juga halus permukaan nya.

Selanjutnya, setelah permukaan Epoxy digosok halus, kami bawa Toyota Innova ini ke dalam ruangan oven cat (spray booth) kami untuk kami cat dengan warna silver metallic sesuai warna aslinya, dan kami lapis dengan clear coat jenis high solid agar kilau dan awetnya maksimal. Tahap pengecatan ini kami bagi 2 tahap. Pertama body Innova nya, kemudian setelah body selesai, bumper, kap mesin, spion dan list atau moulding body kami cat kemudian.

Pekerjaan kami belum selesai. Setelah Innova 2005 ini dicat, kami rakit perlengkapan seperti spion, emblem, lampu-lampu, dan handle pintu kembali. Tidak lupa, bagian kolong roda kami lapisi kembali dengan cat anti karat loh. Kemudian, setelah dirakit, kami cek lagi kelaikan fungsinya, kami yakinkan bahwa semua yang kami lepas sebelumnya dapat berfungsi normal kembali. Lalu, kami lanjutkan ke proses poles. Poles di sini berfungsi untuk menghaluskan permukaan dan juga menghilangkan debu sisa pengecatan. Nah, setelah dirakit dan dipoles ini, barulah Toyota Innova Mr.A ini tampil berkilau bagai baru kembali, tidak lagi kusam merana.Ā  Yuk dilihat dokumentasi kami.

https://youtu.be/k-FhDzqzOmw

Bila anda ingin mobil kesayangan nya berkilau kembali bagai baru dan juga ingin memodifikasi dengan tambahan bodykit, cuss langsung saja hubungi kami diĀ (0274)4477018 / 085729919317 / 082243834317Ā bisa SMS, telpon atau Chat via Whatsapp & Telegram. Atau datang langsung ke lokasi bengkel kami, alamat ada di halamanĀ AboutĀ UsĀ 

Sharing This Post!

There are no comments yet

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *