KIA Picanto 2013, Pembuatan Spoiler Custom Fiber

KIA Picanto, penerus KIA Visto dalam mengisi segemen mobil kutu (supermini) dari pabrikan Korea. Dimensi mungil dan mesin irit jadi andalan. Mesin 1200 cc CVVT diklaim pabrikan cukup irit 1ltr / 23 Km (red:dapurpacu.com 2011) menjadikannya idola baru dalam persaingan city car. Lawan tangguhnya adalah Suzuki Karimun Wagon R, Honda Brio dan duet maut Agya Ayla.

Milik konsumen kami ini, Mr.G adalah Picanto generasi kedua, buatan tahun 2012. Secara umum, bentuknya sudah sangat menarik menurut Mr.G, oleh karena itu beliau hanya ingin menambahkan spoiler atas bagasi saja sebagai pemanis. Beliau sudah punya konsep sendiri, maka dari itu beliau datang ke bengkel kami karena di Laris Abadi kami membuat bodykit dan aksesoris fiber secara handmade tanpa cetakan, sehingga Mr.G dapat menuangkan imajinasinya ke dalam bentuk nyata. Lain dengan yang ada di pasaran, yang produksi massal.Picanto Spoiler 1

Langsung saja kami memvisualisasikan gagasan Mr.G dengan menggunakan kertas karton terlebih dahulu, setelah beliau setuju, kami buatkan dengan bahan Fiber Glass. Karena proses pembuatan spoiler ini handmade oleh seniman kami, maka mobil perlu ditinggal pada awalnya untuk pembentukan nya.  Setelah jadi mentahnya, mobil dapat dibawa pulang dahulu sementara kami lanjut ke tahap pendempulan, agar guratan-guratan dan permukaan fiber yang kurang rata.

Dempul yang sudah kering, kami gosok halus lalu kami semprotkan epoxy filler sebagai penutup pori-pori dempul dan sebagai dasar bagi cat yang akan disemprotkan. Dempul, epoxy, cat

Langkah selanjutya, spoiler tersebut kami bawa ke dalam spray booth kami untuk kami eksekusi. Kami semprot dengan warna Chestnut Silver sesuai warna body nya. Setelah cat mengering, spoiler kami poles untuk menghilangkan tekstur kasar dan sisa debu pengecatan, baru setelah itu kami pasang ke KIA Picanto Mr.G.

Setelah terpasang, kesan elegan dan gagah muncul dari jiwa KIA Picanto Mr. G. Monggo dilihat dokumentasi kami.

Untuk informasi seputar pengecatan, pembuatan bodykit maupun aksesori bahan fiber silahkan hubungi kami di (0274)4477018 / 085729919317 / 083867406117 bisa telpon, SMS ataupun Chatting via WA dan LINE. Custom Picanto Spoiler

Sharing This Post!

4 Comments to “KIA Picanto 2013, Pembuatan Spoiler Custom Fiber”

  1. saya dibandung…
    1. Berapa Harganya seperti model diatas? persis sama aja biar nga repot!
    2. Dipasang kipicanto pakai lem atau mur? khawatir merusak bawaan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *